BerandaBERITA UTAMATopografi Perbukitan, PT. Telkomsel Bengkulu Minta Bantuan Pendistribusian Material ke Tebing Durian...

Topografi Perbukitan, PT. Telkomsel Bengkulu Minta Bantuan Pendistribusian Material ke Tebing Durian Ulu Talo

ruangjournalist.com, SELUMA – Pemkab Seluma mulai menindaklanjuti keseriusan PT. Telkomsel untuk mendirikan tower provider di wilayah Kecamatan Ulu Talo, Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.

Wilayah ini, memang selama ini dinilai sangat sulit untuk mendapatkan akses telekomunikasi apalagi internet.

Pasca disurvey tim dari Dinas Kominfo Statistik Dan Persandian Kabupaten Seluma dan PT. Tellomsel pada 20 Mei 2024 lalu, camat dan sejumlah kades di wilayah Ulu Talo, Senin pagi (27/5/2024) sekitar pukul 10.00 wib dikumpulkan di ruang Asisten II Sekretariat Pemkab Seluma Almidian Saleh.

Rapat kali ini untuk menindaklanjuti survey lokasi yang telah dilakukan di beberapa titik sebelumnya, di beberapa desa di wilayah Kecamatan Ulu Talo.

Topografi perbukitan menyulitkan pendistribusian material ke puncak tebing durian Kecamatan Ulu Talo.

Lantaran sebagian besar wilayah di Kecamatan Ulu Talo topografinya yang berbukitan, sehingga PT. Telkomsel memutuskan titik pendirian tower dipusatkan di tebing durian, karena menjadi satu-satunya titik yang tidak terhalang oleh dinding bukit untuk di sekitar wilayah Ulu Talo.

Secara teknis, nantinya signal dari tower provider yang berada di Desa Bunut Tinggi Kecamatan Talo, akan dipasang repeater (adalah alat khusus untuk memperluas jangkauan sinyal tanpa mempengaruhi kualitas pengiriman data) untuk dipantulkan ke tower yang nantinya berdiri di tebing durian.

Menindaklanjuti hal tersebut, Pemkab Seluma ingin memastikan lahan yang dipersiapkan nantinya benar-benar clear dan clean.

“iya, rapat ini menindaklanjuti hasil survey yang sudah dilakukan kita bersama PT. Telkomsel. Rapat ini kita mengundang Camat dan para kades, untuk memastikan lahan yang akan dibangun tower di atasnya benar-benar clean and clean,” terang Almidian Saleh.

Lanjutnya, karena minimnya anggaran dari PT. Telkomsel, untuk mengangkat material dari jalan raya hingga ke titik lokasi, pihaknya meminta bantuan ke Pemkab Seluma, Camat, para kades serta masyarakat setempat untuk dapat bergotong royong, dalam pendistribusian material sampai ke lokasi puncak tebing durian nantinya.

“iya, karena tebing durian menjadi satu-satunya titik tertinggi dan bebas hambatan dari dinding bukit, sehingga diputuskan lokasi pendiriannya di tebing durian. Kemudian karena PT. Telkomsel meminta bantuan tenaga, kita ajak Camat dan para Kades untuk dapat mengerahkan masyarakat setempat untuk bergotong royong mengangkut materialnya, seperti besi tiang, semen, coral dan batu, tidak mungkin kita pakai helicopter untuk mengangkutnya,” tuturnya.

Sementara itu, keseriusan Pemkab Seluma menggandeng PT Telkomsel Bengkulu ini, menjadi salah satu program merdeka signal yang terus digaungkan Pemkab Seluma untuk mengatasi wilayah blank spot, diwilayah Kabupaten Seluma.

(Do)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

error: Content is protected !!