BerandaBERITA UTAMAAtasi Minimnya Pelamar PPS, KPU Seluma Gandeng PGRI

Atasi Minimnya Pelamar PPS, KPU Seluma Gandeng PGRI

ruangjournalist.com, SELUMA – Salah satu langkah alternatif yang diambil KPU Kabupaten Seluma dalam mengatasi minimnya pelamar PPS untuk persiapan Pilkada 2024, yakni dengan menggandeng Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Cabang Seluma.

Hal ini diungkapkan Komisioner KPU Kabupaten Seluma, Divisi SDM Sosialisasi Pendidikan dan Pertasipasi Masyarakat, Yefrizal mengatakan solusi terakhir yang akan diambilnya yakni dengan merekrut tenaga dari para guru yang tergabung di PGRI, terutama para guru yang bertugas di desa-desa yang sampai saat ini masih kosong pelamar PPS.

“Iya, solusi terakhir sebagai alternatifnya kita bekerjasama dengan PGRI, supaya guru-guru yang bertugas di desa-desa yang masih kosong pelamar dapat diberdayakan membantu pelaksanaan Pilkada nanti,” tutur Yefrizal.

Pasca akhir pendaftaran ditutup pada Rabu malam (8/4/2024) pukul 23.59 wib, KPU Kabupaten Seluma masih banyak kekurangan tenaga PPS, sejak dibuka selama 7 hari lalu, dari tanggal 2-8 Mei 2024.

Ini diketahui dari hasil rekap data pelamar yang telah mengajukan lamaran ke KPU Kabupaten Seluma, dari 202 desa/kelurahan yang ada di Kabupaten Seluma, masih terdapat 122 desa yang jumlah pelamarnya pas pasan.

Ini artinya tidak ada pelamar cadangan, yang dapat mengantisipasi pergantian jika terjadi kendala selama tahapan nantinya.

Selain itu, masih ada lagi sebanyak 5 desa yang masih kosong pelamar calon Panita Pemungutan Suara (PPS). Kelima desa tersebut yakni Desa Simpang Kecamatan Seluma Utara, Desa Padang Capo Ilir Kecamatan Lubuk Sandi, Desa Air Melancar Kecamatan Semidang Alas, Desa Serian Bandung dan Desa Talang Kemang Kecamatan Semidang Alas Maras.

Menyikapi hal ini, KPU Kabupaten Seluma akhirnya memperpanjang jadwal pendaftaran selama 3 hari dari tanggal 9-11 Mei 2024, sejak jadwal pendaftaran pertama ditutup, sedangkan pelaksanaan tes tertulis dengan metode Computer Assisted Test (CAT), yang akan diselenggarakan mulai tanggal 15-17 Mei 2024 mendatang.

Untuk tempat lokasi pelaksanaan tes CAT tersebut, akan diumumkan lebih lanjut oleh KPU Kabupaten Seluma, bersamaan dengan pengumuman hasil seleksi administrasi.

Para pelamar PPS saat menyerahkan berkas lamaran ke Sekretariat KPU Kabupaten Seluma.

Sementara itu, sama seperti pemilu serentak lalu untuk kebutuhan tenaga pps ini, KPU Kabupaten Seluma akan merekrut sebanyak 606 orang. Kemudian dari 202 desa/kelurahan yang ada di Kabupaten Seluma, setiap desa/kelurahan akan diisi 3 orang anggota PPS, sedangkan untuk gaji Ketua PPS sebesar Rp 1,5 juta dan anggotanya sebesar Rp 1,3 juta.

“Kalau secara keseluruhan di 202 desa/kelurahan di Kabupaten Seluma kita membutuhkan 606 orang tenaga PPS, nanti setiap desa itu terdiri 3 orang PPS. Kalau soal gaji PPS sepertinya masih sama dengan Pemilu 2024 lalu,” pungkasnya. (Do)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

error: Content is protected !!