BerandaBERITA UTAMATerlalu Membebani APBD, BKD Seluma Segera Lelang Sepeda Motor dan Mobil Dinas

Terlalu Membebani APBD, BKD Seluma Segera Lelang Sepeda Motor dan Mobil Dinas

ruangjournalist.com, SELUMA– Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Seluma tahun ini bakal melelang kembali kendaraan dinasnya, baik roda dua maupun roda empat.

Hal ini diungkapkan Kabid Pengelolaan Barang Milik Daerah, Erwin Alfarid yang mengatakan pihaknya saat ini masih dalam tahap inventarisir seluruh kendaraan dinas.

Untuk tahun, lelang kendaraan dinas difokuskan untuk kendaraan yang sudah rusak berat.

“Iya seperti yang sudah-sudah, kita lelang kendaraan yang kondisinya sudah rusak berat semua,” terang Erwin Alfarid.

Petugas KPKNL Bengkulu saat mengecek kondisi kendaraan yang akan dilelang.

Lanjutnya, setelah seluruh kendaraan dinas yang akan dilelang diinventarisir selanjutnya akan cek administrasi dan cek fisik, sebelum akhirnya meminta penilaian dari Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bengkulu.

“Nanti seluruh kendaraan yang sudah diinventarisir akan dinilai terlebih dahulu oleh pihak KPKNL untuk mengetahui harga limitnya,” ujarnya.

Erwin menambahkan, karena kondisi kendaraan yang akan dilelang rata-rata sudah rusak berat, tidak menutup kemungkinan seluruh kendaraan tersebut akan dilelang dalam bentuk limbah padat (scrab).

Sementara itu, rencana lelang kendaraan yang akan dilakukan menggunakan mekanisme tertutup di KPKNL. (Do)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

error: Content is protected !!