ruangjournalist.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seluma Kamis siang (27/4) melakukan inspeksi mendadak (sidak) di seluruh Puskesmas yang ada di Kabupaten Seluma.
Dari sejumlah Puskesmas yang disidak, hanya Puskesmas Riak Siabun dan Puskesmas Pajar Bulan yang menuai sorotan, lantaran Kepala Puskesmasnya mangkir dari tugasnya.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma, Rudi Syawaludin, S.Sos mengatakan temuannya di Puskesmas Riak Siabun dan Puskesmas Pajar Bulan tersebut tidak ditemukan Kepala Puskesmasnya, bahkan di Puskesmas Riak Siabun Kepala Tata Usahanya dan dokternya pun juga tidak ada ditempat, ketika masih jam operasional kerja.
Menyikapi kejadian ini, rencananya kedua Kepala Puskesmas tersebut akan dilakukan pemanggilan.
“Kita melakukan sidak ini dilakukan untuk memantau kinerja dan kedisiplinan pegawai ditingkat Puskesmas, Karena apabila sudah sepi saat jam kerja, maka masyarakat akan kebingungan ketika membutuhkan pertolongan awal. Selasa pekan depan, Kapus dan Kepala TU nya kita panggil ke Dinkes untuk dibina,” pungkasnya.
(***)