ruangjournalist.com – Pemkab Seluma tetap menunggu hasil keputusan sidang isbat, kendati Pemerintah Pusat belum memutuskan lebaran Idul Fitri 2023.
Pemkab Seluma melalui Sekretaris Pemkab Seluma Hadianto, sebelumnya telah menyebarkan surat undangan sholat Idul Fitri pada 12 April lalu, yang mengundang sholat Idul Fitri pada Jumat, 21 April 2023 ini. Akan tetapi dalam surat undangan tersebut, menyebutkan jadwal sewaktu-waktu dapat berubah sesuai keputusan pemerintah.
“Iya memang surat undangan itu kan disebarkan pada 12 April lalu, tapi sewaktu-waktu bisa berubah, karena kita tetap mengikuti keputusan pemerintah pusat melalui sidang isbat,” terang Hadianto.
Sebelumnya, dalam surat undangan Pemkab Seluma yang beredar akan digelar pada Jumat 21 April 2023 ini, bertepatan dengan keputusan Muhammadiyah, yang sudah jauh-jauh hari menetapkan tanggal lebaran Idul Fitri 2023.
Hal ini dapat terjadi karena mereka menggunakan metode hisab wujudul hilal sehingga memungkinkan untuk mengetahui awal Ramadan, Idul Fitri, dan juga Idul Adha hingga puluhan tahun ke depan.
Adapun lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 M versi Muhammadiyah jatuh pada Jumat, 21 April 2023. Hasil tersebut termaktub dalam Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 1/MLM/1.0E/2023 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1444 H.
(***)