BerandaBERITA UTAMABerikut Ini Daftar 60 Desa Penyelenggara Pilkades Serentak Tahun 2023 Di Kabupaten...

Berikut Ini Daftar 60 Desa Penyelenggara Pilkades Serentak Tahun 2023 Di Kabupaten Seluma

ruangjournalist.com – Tahun ini Pemkab Seluma kembali menggelar pilkades serentak, menyusul telah berakhirnya jabatan Kepala Desa di 60 desa di 13 kecamatan yang ada di Kabupaten Seluma.

Kepala Dinas PMD Kabupaten Seluma, Nopetri Elmanto mengatakan tahun ini ada 60 desa dari 13 kecamatan yang akan melaksanakan pilkades serentak awal bulan September mendatang, dengan menyiapkan anggaran Rp 1 miliar, sedangkan untuk jumlah mata pilih dari 60 desa tersebut sekitar 36 ribu jiwa.

Iya, tahun ini kita adakan Pilkades di 60 desa penyelenggara pada Minggu pertama di bulan September mendatang, dengan anggaran Rp 1 miliar, dan dengan total jumlah mata pilih sekitar 36 ribu jiwa,” ujar Nopetri Elmanto.

Lanjutnya, untuk desa yang kadesnya baru meninggal dunia beberapa waktu lalu, yakni Desa Kayu Elang Kecamatan Semidang Alas dan Desa Tumbuan Kecamatan LUBUK sandi, tidak bisa serentak dengan Pilkades pada bulan September mendatang, karena periode jabatan yang belum habis, sehingga akan dilakukan pemilihan kades khusus Pergantian Antar Waktu (PAW) untuk menyelesaikan sisa masa jabatan yang tersisa.

Berikut 60 desa yang akan menggelar pilkades serentak di awal bulan September mendatang, yakni :

KECAMATAN SUKARAJA
1. CAHAYA NEGERI
2. RIAK SIABUN
3. BUKIT PENINJAUAN II
4. AIR KEMUNING

KECAMATAN AIR PERIUKAN
1. SUKAMAJU
2. TABA LUBUK PUDING
3. LUBUK GILANG
4. TALANG SEBARIS
5. LOKASI BARU

KECAMATAN LUBUK SANDI
1. TANJUNG KUAW
2. TALANG KEBUN
3. DUSUN TENGAH
4. TALANG GIRING
5. SAKAIAN
6. LUBUK TERENTANG

KECAMATAN SELUMA BARAT
1. PAGAR AGUNG
2. TALANG TINGGI
3. SENGKUANG JAYA

KECAMATAN SELUMA TIMUR
1. KOTA AGUNG
2. TALANG SALI
3. TENANGAN

KECAMATAN SELUMA UTARA
1. SELINGSINGAN
2. PANDAN
3. LUBUK RESAM
4. TALANG EMPAT
5. SINAR PAGI

KECAMATAN SELUMA SELATAN
1. PASAR SELUMA
2. PADANG MERBAU

KECAMATAN TALO
1. NAPAL MELINTANG
2. PAGAR GASING
3. KAMPAI
4. MUARA DANAU

KECAMATAN TALO KECIL
1. SUNGAI PETANI
2. LUBUK LAGAN
3. SUKAMERINDU
4. TEBAT SIBUN

KECAMATAN ULU TALO
1. HARGO BINANGUN
2. SIMPUR IJANG
3. PAGAR AGUNG
4. TANJUNG AGUNG
5. BANYU KENCANA

ILIR TALO
1. PALUAH TETAP
2. MEKAR SARI
3. MARGA SARI

SEMIDANG ALAS
1. AIR MELANCAR
2. NANTI AGUNG
3. NAPALAN
4. KEMANG MANIS
5. GUNUNG MEGANG
6. TELATAN
7. SUBAN

SEMIDANG ALAS MARAS
1. JAMBAT AKAR
2. MARAS TENGAH
3. TALANG ALAI
4. KARANG ANYAR
5. TALANG KEMANG
6. MARAS BANTAN
7. RIMBO BESAR
8. SERIAN BANDUNG
9. MUARA TIMPUT

(***)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments

error: Content is protected !!